Ditutup dengan Aksi Fantastis Fikri

Olahraga435 Views

GITULAH.COM — Aksi fantastis Muhammad Shohibul Fikri mengakhiri duel semifinal Korea Open 2025 yang melibatkan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Fikri melawan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Cina Taipei) di Suwon, Sabtu (27/9) sore.

Saat sudah match point 20-16 di gim kedua, Fikri yang dibombardir dengan smes beruntun pasangan Lee dan Yang mampu mengmbalikannya dengan baik. Bahkan, pada smes terakhir Lee, Fikri mampu mengembalikannya sambil akrobatik yakni melepaskan shuttle cock di antara pahanya.

Situasi tersebut seperti membuat Lee/Yang terkejut dan pengembalian dari mereka malah keluar lapangan permainan. Duel kedua pasangan berakhir 21-16 di gim kedua. Sebelumnya, di gim pertama Fajar/Fikri menang 21-19.

Pada final Minggu (28/9), Fajar/Fikri akan menghadapi pemenang semifinal antara Seo Seung Jae/Kim Won Ho (Korsel) melawan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) yang hingga berita ini diturunkan belum bertanding.

Topik Lain :  Lifter Indonesia Eko Yuli Irawan Pastikan Tiket ke Olimpiade 2024 Paris