GITULAH.COM — Indonesia masih menyisakan empat wakilnya di perempat final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis di Kopenhagen, Denmark. Mereka yakni pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Daddies, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri alias The Bakri, Gregoria Mariska Tunjung, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
The Daddies lolos ke perempat final ganda putra setelah menang atas He Ji Ting/Zhou Hao Dong (Cina) 21-15, 21-10. Sedangkan, The Bakri melaju usai kemenangan atas juara dunia 2021 yang menempati unggulan 5 Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) 22-20, 21-18.
Gregoria menempatkan langkahnya ke perempat final setelah menundukkan Han Yue (Cina) 13-21, 21-19, 21-11. Adapun, Apri/Fadia menuju 8 besar setelah menyingkirkan unggulan 2 Baek Ha Na/Lee So Hee (Korsel) 21-12, 21-14.
Di perempat final hari ini, Ahsan/Hendra akan menghadapi Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korsel). Dalam lima pertemuan sebelumnya, The Daddies kalah tiga kali dari ganda Negeri Ginseng itu. Namun, dalam pertemuan terakhir, Ahsan/Hendra menang di perempat final Japan Open 2023 dengan 12-21, 21-10, 21-19.
Akan halnya The Bakri akan menghadapi unggulan 3 Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina). Head to head kedua pasangan adalah 0-1 untuk Liang/Wang yang mereka ciptakan di final Thailand Open 2023 21-10, 21-15.
Grego akan menantang juara bertahan dan unggulan kedua Akane Yamaguchi (Jepang). Kedua pemain sudah pernah bertemu 15 kali, dengan kemenangan hanya 4 kali buat Grego. Dalam pertemuan terakhir di perempat final Japan Open 2023 pada Juli lalu, Grego menang 21-11, 11-21, 21-18.
Sedangkan, Apri/Fadia di perempat final akan bertemu dengan unggulan 5 Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang). Kedua pasangan sudah pernah bertemu dua kali yang semuanya dimenangkan oleh Fukushima/Hirota. Kali terakhir mereka berjumpa di perempat final Indonesia Terbuka 2023 pada Juni lalu, ganda Jepang itu menang 21-13, 21-13.