Korea Open 2023: Tinggal Fajar/Rian Wakil Indonesia yang Masih Bertahan

Arena722 Views

GITULAH.COM — Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan di Turnamen BWF World Tour Korea Open 2023, Kamis (20/7).

Fajar/Rian tak terbendung untuk memastikan langkah mereka ke perempat final turnamen Super 500 berhadiah total 420 ribu dolar AS ini (sekitar Rp6,4 miliar). Di babak kedua (16 besar) Kamis ini mereka menaklukkan Lu Cing Yao/Yang Po Han (Cina Taipei) 21-19, 21-15.

Di perempat final, Jumat (21/7), Fajar/Alfian yang menempati unggulan pertama akan menghadapi ganda Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Bagi Fajar/Alfian, Korea Open 2023 ini menjadi ujian untuk menjawab kritik yang datang dari publik bulu tangkis nasional, menyusul hasil buruk mereka dalam beberapa bulan terakhir.

Setelah juara di All England, Maret lalu, Fajar/Alfian yang kini berperingkat nomor satu dunia berturut-turut langsung tersingkir di babak pertama, Malaysia Masters dan Singapore Open, serta hanya sampai perempai final Indonesia Open.

Lima wakil Indonesia lainnya yang bertanding di 16 besar, gagal melangkah ke perempat fial. Setelah ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dua tunggal putri pelatnas yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani, serta ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan juga mengalami kekalahan.

Putri menyerah kepada jago tuan rumah An Se Young 7-21, 12-21. Sementara, Gregoria kalah dari pemain tuan rumah lainnya Sim Yu Jin 20-22, 17-21. Sedangkan, Pramudya/Yeremia kalah dari unggulan 5 Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) 15-21, 15-21.

Topik Lain :  Jerman Terbuka 2022: Jonatan Christie Positiv Covid-19