STY akan Turunkan Formasi Pemain Lawan Filipina Seperti Saat Hadapi Irak

Arena, Sepak Bola854 Views

GITULAH.COM — Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae Yong akan menurunkan formasi Skuat Garuda melawan Filipina, Selasa (11/6), tak jauh beda seperti saat menghadapi Irak pada Kamis pekan lalu. Rizky Ridho dkk akan menghadapi Filipina dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F Zona Asia di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta.

Setelah kalah 0-2 dari Irak, tak ada kata ain bagi timnas Indonesia untuk mencetak kemenangan atas Filipina. Ini untuk mengamankan jalan ke Fase ke-3 kualifikasi. Dengan tambahan tiga poin maka Indonesia sudah tak bisa dikejar oleh Vietnam yang pada pertandingan lainnya menghadapi Irak.

Saat ini Indonesia mengumpulkan tujuh poin dan ada di peringkat kedua di bawah Irak. Sedangkan, Vietnam menguntit di tempat ketiga dengan poin enam. Bila Indonesia kalah dari Filipina, sementara Vietnam menang atas Irak, maka pupuslah asa Merah Putih ke fase ke-3 kulaifikasi.

“Sebenarnya, di laga melawan Irak pun, komposisi permainan kita tidak kalah jauh dibanding Irak. Saya tidak khawatir jelang pertandingan besok, karena kita pasti bisa mendapat tiket ronde ketiga,” kata STY dalam jumpa pers jelang laga. seperti dikutip dari aman resmi PSSI, Senin (10/6).

“Kondisi para pemain di lapangan, mereka bekerja keras dan memberikan yang terbaik. Pastinya kita akan bisa lolos ke ronde ketiga, jadi mohon kepercayaan dari masyarakat Indonesia untuk Timnas kita,” tambah STY.

Sedangkan, Ragnar Oratmangoen yang juga hadir dalam jumpa pers mengucapkan janji pada suporter Timnas Indonesia jelang laga lawan Filipina. “Kami mungkin tidak bisa meladeni semua permintaan fans untuk foto dan tanda tangan, tetapi kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk menyenangkan fans,” kata dia.

Topik Lain :  Indonesia tanpa Kekuatan Penuh di Malaysia Masters 2024