Menerawang kembali ke tahun 80-an hingga awal 2020 lalu ada satu icon di kawasan Puncak Bogor yang tak bisa dilupakan. Itulah Restoran Rindu Alam. Bangunan yang berdiri di atas ketinggian 1.444 meter di atas permukaan laut ini beroperasi mulai tahun 1980.
Restoran yang menghidangkan masakan cita rasa Nusantara ini berada di pinggir Jalan Raya Puncak, Desa Tugu Selatan, Cisarua, Kabupaten Bogor. Lokasinya tepat di kawasan Puncak Pass. Kalau kita dari arah Jakarta-Bogor maka resto ini ada di sebelah kanan jalan. Sebaliknya bila kita datang dari arah Bandung-Cianjur, persis di sebelah kiri dan bisa langsung parkir.
Selain berhenti untuk menikmati hidangan di sana, dari tempat ini kita juga bisa menyaksikan pemandangan indah dari balkon restoran atau juga bisa dari area parkir. Kebun teh yang terhampar luas di bawah menjadi panorama tersendiri. Lumayan untuk sekadar melepas lelah setelah perjalanan jauh sebelum melanjutkan ke tujuan akhir. Di saat malam, kerlap-kerlip lampu di Kota Bogor makin membuat kita betah nongkrong di resto ini.
Saat masa jayanya, resto ini tidak pernah sepi pengunjung. Apalagi kalau di akhir pekan. Banyak yang ke Puncak Bogor hanya ingin makan di tempat ini. Bagi yang hobi plesiran menuju Cianjur-Bandung atau sebaliknya ke arah Bogor-Jakarta via Puncak Bogor, rasanya kurang afdol kalau belum berhenti di Rindu Alam.
Namun, itu semua kini tinggal kenangan saja. Sejak 20 Februari 2020 resto ini resmi ditutup. Pemprov Jawa Barat tak lagi memperpanjang kontrak lahan di tempat tersebut buat pengelolanya. O ya, sekadar info, restoran ini dibangun oleh Pangdam Siliwangi saat itu, Letjen Ibrahim Adjie pada tahun 1979. Setahun kemudian restoran dibuka.